Selasa, 05 September 2017

trik agar cabe berbuah lebat banyak

trik agar cabe berbuah lebat banyak - Dari beberapa teknik di atas tentunya ada perlakuan berbeda yang harus diberikan pada tanaman anda tergantung dari jenis teknik dan media tanam yang digunakan.

Saya tidak akan detil membahas satu persatu perlakuan khusus terhadap beberapa teknik menanam cabe tersebut tetapi hanya akan memberikan trik secara umum yang berlaku pada semua teknik agar tanaman cabe anda bisa menghasilkan buah yang lebat.
Baik langsung saja kita bahas rahasianya untuk membuat tanaman cabe anda berbuah lebat.
trik agar cabe berbuah lebat banyak
trik agar cabe berbuah lebat banyak

Terkadang ketika kita mendapati tanaman cabe kita telah tumbuh subur dan nampak bakal buahnya pekerjaan kita sudah selesai. Padahal asumsi itu keliru. Justru ketika tanaman cabe sudah mulai nampak berbuah kita harus memberikan perhatian ekstra terutama perihal asupan air dan nutrisinya. Seringnya permasalahan yang muncul seperti rontok bakal buah, layu cabang, dikarenakan asupan air yang kurang. Kemudian tentang asupan nutrisi pada tanaman cabe yang sedang mulai berbuah juga harus diperhatikan. Daripada pupuk kimia, saya menyarankan anda untuk memakai pupuk organik seperti kompos dari daun-daunan atau pupuk hasil olahan limbah rumah tangga.

Perawatan tanaman cabe

cara menanam cabe dalam potPerawatan tanaman di sini bisa berarti adalah memberikan perhatian khusus terhadap perkembangan dan peertumbuhannya. Termasuk di dalamnya antara lain:

  • Memotong cabang-cabang tanaman yang layu dan mati
  • Memangkas dan membersihkan tanaman cabe dari daun-daun yang sudah kering atau daun mati yang biasanya ada pada pangkal batang
  • Memangkas tunas-tunas susulan. Mungkin ada rasa 'eman' atau sayang, tetapi perlu ditegaskan lagi bahwa fokus tujuan kita menanam cabe bukan untuk sekedar melihat rimbunnya daun/suburnya tanaman tetapi mendapatkan buah yang lebat dan rimbun.
  • Memberikan penopang/sangga untuk membantu tanaman cabe tetap berdiri tegak manakala perakarannya tidak terlalu kuat atau buahnya sudah terlihat membebani cabang dan batang tanaman cabe.

Mengatasi gulma dan hama pada tanaman cabe

Gulma atau tanaman pengganggu adalah tanaman liar yang ikut mengkonsumsi nutrisi dan zat hara tanah serta mengganggu pertumbuhan tanaman utama. Ada dua teknik yang biasanya dilakukan, yaitu menyemprotnya dengan pestisida kimia atau melakukan penyiangan secara manual. Saya menyarankan untuk melakukannya secara manual saja, karena selain murah dan tidak berdampak jelek pada kondisi tanah juga anda bisa lebih intensif dalam memperhatikan kondisi tanaman. Yang perlu diperhatikan dalam penyiangan adalah bahwa tidak semua gulma harus dibasmi. Ada beberapa gulma yang ternyata mempunyai manfaat mengendalikan hama secara hayati pada areal penanaman cabe. Cabut dan bersihkan tanaman-tanaman lain yang tumbuh hanya di sekitar perakaran dan tanaman cabe.
cabe rawit merah lebatJika ketiga metode yang saya sebutkan di atas anda terapkan dengan benar insya Allah panen cabe anda akan bisa mendapatkan h sil yang lebih maksimal dibanding sebelum-sebelumnya. Tetapi, sekali lagi saya tegaskan tidak ada satu metode paling jitu dan ampuh untuk diterapkan semua orang. Ada kalanya berhasil untuk si A tetapi berbeda haslnya saat diterapkan oleh si B. Maka dari itu proses trial and error perlu dilakukan berulang-ulang sampai menemukan formula yang paling pas untuk tanaman /lingkungan anda. Tak ada yang sempurna, tetapi selalu ada kemungkinan untuk membuatnya lebih baik. Maka, jangan ragu dan jangan lelah mencoba.

Bukan hal yang mudah untuk bertanam cabe, banyak sekali yang gagal dan ada juga yang untung. Entah kenapa para petani hampir semua petani cabe tidak kapok dan tidak bosan terus menertus bertanam cabe. Tanaman ini sudah di kenal sejak dulu dan sampai sekarang semakin bertambah peminatnya termasuk anda.

Pertanian yang sering sekali kita geluti banyak sekali tekateki yang sampai sekarang ini belum terpecahkan, dan kita ini adalah petani cabe, pupuk apa yang cocok untuk cabe agar tanaman cabe subur dan berbuah lebat ?

Menurunkan unsur Nitrogen (N).
Tentu anda tahu dengan kandungan N pada tanaman, fungsi N untuk merangsang pertumbuhan daun dan menghijaukan daun. Jika kita memberikan unsur N maka tanaman cebe anda bukan sibuk menyiapkan pertumbuhan buah cebe melainkan untuk membuat daun atau cabang daun yang lebat. Tanaman cebe diturunkan unsur N bertahap dan sedikit-demisedikit terutama fase tanaman berbunga maka tanaman yang ditanam tidak kaget dan bertahap mulus pertumbuhannya.

Biasanya unsur N dihasilkan dari pupuk Urea, sekitar 90% urea merupakan bahan N kimia bukan zat organik. Urea biasanya berbentuk butiran (prill) digunakan dalam pertanian sebagai pupuk kimia pemasok unsur nitrogen. Pada aplikasinya, urea akan terhidrolisis dan melepaskan ion amonium. Kandungan N pada urea biasanya terkandung 46%, namun yang tergunakan oleh tanaman biasanya separuhnya.

Sudah bukan rahasia, biaya produksi untuk budidaya cabai memang terbilang besar. Mulai dari biaya persiapan dan olah lahan, benih, tenaga kerja pemeliharaan, sarana produksi seperti ajir, plastik mulsa, pupuk, pestisida, peralatan dan perlengkapan lainnya. Semua itu kalau dikalkuasikan memang bikin kantong petani cekak Banyak dari petani terpaksa gali lobang tutup lobang untuk memenuhi tuntutan pemeliharaan tanaman cabainya yang mau tidak mau harus dipenuhi, di tengah kekhawatiran yang menghantui setiap waktu dari risiko-risiko kegagalan dan kerugian seperti akibat serangan hama dan penyakit, dan harga jual hasil panen yang jeblok.
Untuk itulah, sekali kita membudidaya cabai, maka pastikan dengan segala upaya untuk bisa berhasil, jangan sampai pengorbanan biaya, waktu dan tenaga yang besar itu lenyap sia-sia bagaikan air yang menguap.

Sebetulnya, biaya budidaya cabai tidak harus mahal. Beberapa beban biaya bisa kita tekan dengan memangkas bagian-bagian yang kurang efektif atau menggantinya dengan yang lebih efisien namun hasil yang lebih baik. Beralih ke pola budidaya organik jelas menjadi jawaban yang tak terbantahkan.
Faktor lainnya yang sangat menentukan adalah PEMELIHARAAN. Perawatan dan pemeliharaan yang baik, didukung dengan pengetahuan budidaya yang baik dan benar dapat meminimalkan pengeluaran-pengeluaran yang sebetulnya tidak perlu. Asumsinya, tanaman yang terawat dengan baik relatif lebih sehat dan produktif dibandingkan tanaman yang tidak terurus. Dengan demikian, biaya untuk penanggulangan hama dan penyakit sedikit banyak bisa ditekan.

Pada bahasan kali ini kami tampilkan gambar-gambar tanaman cabai yang dibudidaya pak Andi di Tasikmalaya. Tanaman tampak tidak begitu tinggi karena pada fase-fase pertumbuhannya kurang terawat, sering ditinggal kerja, tidak dilakukan pewiwilan, benih yang tidak berkualitas, dan diperparah dengan kekeringan akibat kemarau. Tanaman cabai ini dibudidaya secara organik 100%, tanpa melibatkan pupuk kimia dan pestisida kimia sama sekali. Pupuk dasarnya hanya kotoran kambing, itu pun sangat minimal. Biaya bisa ditekan sampai sekitar 60% dari lazimnya budidaya cabai pola kimia.
Pertumbuhan tanaman cabai yang terlanjur unyil akibat kurang terawat seperti ini hendaknya tidak mematahkan semangat kita untuk merawatnya, tidak lantas membongkarnya dan mengganti dengan tanaman baru. Sayang kan biaya, waktu dan tenaga yang telah kita korbankan cukup besar?! Melainkan kita harus memerbaikinya dengan perawatan yang intensif dengan didukung pemberian nutrisi yang tepat.

Seperti yang Sahabat lihat, meskipun tanamannya kerdil namun buahnya sangat lebat (usia tanaman sekitar 9 minggu). Biar tak rugi, pak Andi mengakali tanaman cabainya yang kerdil ini dengan pemberian perangsang buah, yakni POC BMW. Selain mengandung pupuk makro-mikro utama tanaman, POC BMW memang dilengkapi dengan hormon/ZPT yang memacu lebatnya buah. Jadi biarpun tanamannya kerdil, namun bila produksi buahnya tinggi kerugian dari hasil panen bisa dihindari. Saat tim kami berkunjung ke lokasi, kami lihat tiap tanaman berbuah sangat lebat sekitar 60-70 buah per pohon. Itu artinya sudah mencapai 1 kg per pohon untuk buah tahap pertama ini. Dan alhamdulillah, tidak ditemukan serangan lalat buah di lahan cabai pak Andi ini. Penyemprotan dengan ANTILAT membuat serangga kuning yang ganas merugikan petani ini menjadi tidak betah bercokol di kebun.

4 komentar:

  1. Update Betting : Sbobet, Live Casino, Maxbet, s4bung 4yam, Togel, dll
    minimal dp/wd 50rb.. ayo daftar

    BalasHapus

  2. DAFTAR GRATIS di IonQQ |dot| COM
    Tunjukkan kemahiran anda bersama jutaan member lainnya di IONQQ 1ID bisa main Pok3r*D0min099*BandarQ*BandarP0ker,,,
    Hanya Bermodal Deposit minimal Rp 20.000,- saja sudah bisa bermain 4 permainan di IONQQ ,,,

    BalasHapus
  3. ingin mendapatkan uang banyak dengan cara cepat ayo gabung di FANSPOKER
    ditunggu apa lagi mari segera bergabung dengan kami ya ^^

    BalasHapus
  4. AJOQQ menyediakan 8 permainan yang terdiri dari :
    Poker,Domino99 ,BandarQ,BandarPoker,Capsa,AduQ,Sakong,Bandar66 ( NEW GAME )
    Ayo segera bergabung bersama kami di AJOQQ :)
    Bonus : Rollingan 0.3% dan Referral 20% :)

    BalasHapus